KABAR LABUAN BAJO – Bupati Manggarai Timur, Agas Andreas, SH, MHum, melantik pejabat eselon II, Matias Mingga atau lebih dikenal Matias Nasir, menjadi kepala Dinas Sosial Kabupaten Manggarai Timur, Kamis 2 Maret 2023. Acara pelantikan ini berlangsung di Aula Sekda Manggarai Timur.
Sebelum didapuk menjadi kepala Dinas Sosial, Matias – begitu ia sering disapa, merupakan sekretaris Bappeda Manggarai Timur.
Sebelum upacara pelantikan dimulai, putra pertama dari pasangan Melkior Nasir dan Agnes Daas ini mengaku bersyukur dengan kepercayaan menjadi kepala Dinas Sosial Manggarai Timur ini.
Baca Juga:
Anton Haryanto Ingin Membangun Desa Golo Paleng yang ‘MANTAP’
Rasa syukur tersebut, beriringan dengan ‘beban’ yang mesti dipukul. “Sebab, tanggung jawabnya kan semakin besar,” ucapnya.
Namun ia percaya, penunjukan dirinya sebagai kepala Dinas Sosial berdasarkan kriteria-kriteria yang sudah ditentukan. Baik dari segi kompetensi, kinerja, loyalitas, dan rekam jejak.
“Kriteria semacam inilah yang menjadi dasar utama dalam mengemban tanggung jawab besar seperti ini,” kata Matias. klb/atra