KABAR LABUAN BAJO – Sebanyak 2.433 wisatawan berkunjung ke Labuan Bajo pada kurun waktu tanggal 1 – 11 Januari 2023. Dari jumlah tersebut, 933 orang di antaranya merupakan wisatawan mancanegara.
“Sisanya 1.500 orang adalah wisatawan nusantara,” papar Kepala Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif dan Kebudayaan (Parekrafbud) Kabupaten Manggarai Barat, Pius Baut, di Labuan Bajo, Kamis 12 Januari 2023.
Berdasarkan data pada Dinas Parekrafbud Manggarai Barat, jumlah kunjungan tertinggi tercatat pada Sabtu, 7 Januari. Di akhir pekan pertama tahun 2023 tersebut, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara mencapai 136 orang, di mana 106 orang di antaranya berkunjung ke Loh Liang, Komodo.
Adapun jumlah kunjungan wisatawan nusantara pada tanggal 7 Januari sebanyak 288 orang, di mana 168 orang di antaranya menyasar Loh Liang. Sisanya berkunjung ke Gua Rangko, Cunca Wulang, Batu Cermin, serta melakukan aktivitas diving dan snorkeling.
Adapun kunjungan terendah tercatat pada tanggal 11 Januari, dengan total 123 kunjungan. Rinciannya 75 wisatawan mancanegara dan 48 wisatawan nusantara.
Sementara itu, masih menurut Pius Baut, jumlah kunjungan ke Labuan Bajo sepanjang tahun 2022 lalu mencapai 170.354 orang. Dari jumlah tersebut, 60.770 orang di antaranya adalah wisatawan mancanegara.
“Sisanya 109.307 orang wisatawan nusantara dan 277 wisatawan lokal,” beber Pius Baut.
Loh Liang menjadi destinasi favorit wisatawan sepanjang tahun 2022. Sebanyak 28.556 wisatawan mancanegara dan 65.629 wisatawan nusantara yang berkunjung ke Loh Liang.
Adapun yang berkunjung Rangko tahun lalu sebanyak 3.990 wisatawan mancanegara dan 13.371 wisatawan nusantara.
Khusus kunjungan ke Batu Cermin, tercatat sebanyak 627 wisatawan mancanegara, 3.500 wisatawan nusantara, dan 277 wisatawan lokal. klb/san edison